Menangkal Dampak Polusi Udara Bagi Kulit

Polusi udara dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan, salah satunya adalah berbagai masalah dan kerusakan kulit. Dengan terpapar polusi udara, kulit kita akan mengalami kondisi-kondisi tertentu seperti penuaan dini dan iritasi kulit hingga beresiko menyebabkan kanker kulit.

Polusi udara sekarang dapat terjadi dimana saja kita berada, diluar rumah maupun didalam rumah, misalnya asap kendaraan, rokok, atau pabrik, dan jamur, produk-produk rumah tangga serta pestisida. Untuk itu kita perlu melakukan sesuatu untuk mengurangi dampak yang ditimbulkan seperti berikut ini.

  • Rutin melakukan perawatan atau membersihkan kulit. Menghindari polusi udara adalah hal yang mustahil. Untuk itu sebaiknya kita bersihkan dengan mencuci muka setiap hari dengan sabun kulit, lakukan scrubbung dengan produk-produk perawatan kulit atau menggunakan bahan alami, dan gunakan pelembab.
  • Hindari rokok karena merusak struktur kulit kita dan dapat membuat kulit keriput, mengendurkan kelopak mata, warna kulit tidak merata, kulit menjadi kasar dan kering.
  • Lindungi kulit dengan tabir surya untuk melindungi dari sinar UV yang dapat menyebabkan kulit kering, penuaan dini dan resiko kanker.
  • Konsumsi makanan yang mengandung antioksidan untuk menangkal radikal bebas dari polusi. Konsumsi makanan-makanan yang sehat untuk memberikan nutrisi yang dibutuhkan kulit untuk beregenerasi dan terjaga kesehatannya.

Kunjungi media sosial kami :
website:
ig:
forum diskusi:
fanpage:
youtube:

Related posts

Leave your comment Required fields are marked *